Antisipasi Kasus Demam Berdarah Puskesmas Gaji lakukan Fogging

  • Apr 28, 2024
  • Gaji
  • Gotong Royong, Pemberdayaan Masyarakat, Kesehatan

Pemdes Gaji - Adanya beberapa kasus demam berdarah atau DBD di Desa Gaji sangat diperlukan upaya antisipasi agar tidak semakin banyak yang terkena penyakit akibat dari nyamuk ini. Hal ini yang membuat Pemerintah Desa Gaji mengusulkan kegiatan Fogging kepada UOBF Puskesmas Gaji. Kegiatan Fogging sendiri dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 April 2024 yang berlokasi di Dusun Sidomulyo Dusun Karangbinangun dan Dusun Sidodadi yang bertujuan untuk antisipasi atau meminimalisir terjadinya kasus DBD di Desa Gaji.